8 Alasan Kamu Gak Harus Selalu Ikut Campur Masalah Pribadi Pasangan

8 Alasan untuk Gak Selalu Mencampuri Masalah Pribadi Pasanganasdaws
unsplash.com/Chermiti Mohamed

Femnesia – Sebagai orang yang kita cintai, tentu rasa peduli pada pasangan sangat tinggi. Jika pasangan terlihat dalam kondisi tidak baik, pasti ada rasa ingin membantu menyelesaikan masalahnya. Sayangnya, tindakan ini ternyata gak semuanya benar. Ada beberapa alasan yang justru menuntutmu untuk gak terlalu mencampuri masalahnya.

8 Alasan untuk Gak Selalu Mencampuri Masalah Pribadi Pasangan

8 Alasan untuk Gak Selalu Mencampuri Masalah Pribadi Pasangan
unsplash.com/Etienne Boulanger

 

Segala yang dianggap baik gak selamanya memberikan dampak baik, demikian juga dalam hal penyelesaian masalah. Meskipun niat kita meringankan beban pasangan sudah baik, kenyataannya ada banyak alasan khusus yang harus kamu ketahui agar tidak selalu ikut campur masalah pasangan, yaitu:

1. Semua Pasangan Memiliki Privasi yang Gak Harus Dicampuri

1. Semua Pasangan Memiliki Privasi yang Gak Harus Dicampuri
unsplash.com/Yolanda Sun

Ketika sedang ada masalah, pasangan juga membutuhkan privasi dan waktu sendiri untuk berpikir jernih dalam mencari jalan keluarnya. Kalau kamu selalu ingin tahu dan ikut campur, justru akan mengganggu konsentrasinya untuk berpikir lebih jernih.

Tindakan ini sebenarnya juga menguntungkanmu karena secara tidak langsung melatih pasangan untuk lebih dewasa dan mandiri dalam menyelesaikan masalah.

2. Campur Tanganmu  Membuatnya Merasa Dianggap Tidak Mampu Menghadapi Masalah

Berusaha menyelesaikan masalah pasangan tanpa dia minta justru akan membuatnya merasa bahwa kamu meremehkannya. Oleh karenanya, berusahalah untuk menahan diri dan tidak mencampuri masalah pasangan.

Kalau tetap memaksakannya, pasangan justru bisa marah karena merasa kemampuannya dalam menghadapi masalah telah diremehkan.

3. Beberapa Pasangan Ingin Memisahkan Masalah Pribadi dengan Percintaan

Tidak semua orang suka mencampuri urusan pribadi dengan percintaan, terlebih kalau hubungan percintaan tersebut masih sebatas pacaran.  Kehadiranmu yang berusaha ikut menyelesaikan masalah pribadinya tentu bisa sangat mengganggunya.

Jadi, kendalikan dirimu jika masalah tersebut ingin dia selesaikan sendiri atau sengaja tidak diceritakan padamu.

4. Pasangan Ingin Membuat Hubungan Percintaan Tetap Nyaman Tanpa Menceritakan Masalah

Salah satu dari sekian banyak faktor yang membuat hubungan putus di tengah jalan adalah karena masalah pribadi yang dicampur dalam hubungan percintaan. Ini disebabkan karena ada dua pihak yang berusaha menyelesaikan masalah pribadi dengan pendapat yang berbeda.

Akibatnya, perbedaan pendapat tersebut justru membuat hubungan tidak nyaman dan putus di tengah jalan. Kamu tentu gak ingin kan masalah pribadi membuat hubunganmu dengan dia kandas?

5. Terkadang Campur Tanganmu Membuat Masalahnya Semakin Rumit

Pasangan yang dewasa tentu bisa memilih mana masalah yang bisa diceritakan pasangan dan masalah yang bisa diselesaikan sendiri. Bahkan ada masalah tertentu yang akan semakin rumit jika diketahui oleh pasangan.

Sebagai pasangan yang baik, berusahalah untuk lebih peka dalam melihat kondisi ini. Apabila kondisinya tidak memungkinkan, cobalah untuk tetap diam dan tidak mencampuri urusan pribadi pasanganmu.

6. Setiap Pasangan Memiliki Kepribadian yang Berbeda

6. Setiap Pasangan Memiliki Kepribadian yang Berbeda
unsplash.com/Anthony Tran

Kamu tentu sadar bahwa setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda-beda.  Ada kepribadian introvert yang lebih tertutup dan bisa menyelesaikan masalahnya ketika sendiri. Ada juga kepribadian ekstrovert yang bisa menyelesaikan masalahnya dengan menceritakannya pada orang lain.

Kalau pasanganmu memiliki masalah dan tidak ingin dicampuri, bisa jadi kepribadiannya mendekati introvert. Artinya, lebih baik ambil langkah mundur dan sediakan dia waktu sendiri untuk menyelesaikan masalahnya sendiri.

Baca Juga: 7 Alasan Logis Kenapa Usai Putus Kamu Justru Bertambah Bahagia & Damai

7. Campur Tanganmu dalam Masalahnya Terkadang Bisa Mempermalukannya

Hubungan percintaan yang belum ke ranah pernikahan biasanya masih ditutupi dengan perasaan gengsi dan jaim. Demikian juga yang dilakukan oleh pasanganmu. Beberapa masalah yang dimilikinya justru akan membuatnya malu sendiri apabila kamu ketahui.

Sebagai pasangan yang baik, berusahalah untuk tidak membuat pasanganmu merasa malu di hadapanmu agar hubungan tetap terasa nyaman.

8. Ada Masanya Pasangan Akan Menceritakan Masalahnya Sendiri Tanpa Diminta

Apabila masalah yang sedang dihadapi pasanganmu terlalu berat dan dia merasa gak mampu menyelesaikannya, pada akhirnya dia akan menceritakan  sendiri masalahnya padamu. Ini jauh lebih baik dibandingkan memaksanya untuk menceritakan atau mencari tahu sendiri.

Kalau pasangan sudah menceritakan masalahnya dan ingin dibantu, barulah boleh turun tangan untuk membantu menyelesaikannya.

Delapan alasan di atas seharusnya bisa menyadarkan kamu untuk gak ikut campur masalah pasangan tanpa dia minta. Biarkan pasangan menjadi lebih dewasa dan mampu menyelesaikan masalahnya sendiri. Tetapi saat dia mulai meminta solusi padamu, barulah beri jalan keluar yang meringankan bebannya.